Para pelaut yang tersisa ini merupakan gelombang kedua pemulangan, dan diperkirakan tiba di Indonesia besok.
akhirnya dipulangkan ke Indonesia hari ini, Sabtu , menggunakan pesawat Ethiopian Airlines pukul 12.00 waktu setempat.
Untuk pemberangkatan gelombang kedua kali ini, empat pelaut Indonesia masing-masing Davis Timbel, Ihwanli, Darso, dan Hartono dipulangkan sekaligus, dan dijadwalkan tiba di Jakarta pada Minggu 28 Agustus besok malam. Sebelum tercapainya kesepakatan, kelimanya meninggalkan kapal dan kemudian menginap di Berbera Hotel Somaliland karena mendapat janji dari agen pengirim mereka akan bertanggung jawab memulangkan mereka ke Indonesia.
Atas tekanan KBRI, akhirnya pihak FV Dox berjanji membelikan tiket untuk kepulangan para ABK ke Indonesia, namun menolak untuk membayarkan hotel tempat para ABK menginap hampir dua bulan. "Banyak dari permasalahan tersebut timbul dari ketidakberesan prosedur pengiriman dari dalam negeri serta tidak bertanggung jawabnya agen pengirim para ABK. Di samping juga para ABK yang tidak memiliki bekal pengetahuan yang cukup tentang wilayah kerja mereka di luar negeri,” ujar Hery.Semantara itu, Ketua Dewan Pimpinan Pusat Serikat Pelaut Sulawesi Utara, Anwar Abdul Dalewa, mengapresiasi usaha sejumlah pihak yang telah membantu usaha pemulangan Pelaut Indonesia dari Somaliland.