Pencabutan PPM berpeluang menggairahkan industri mamin di awal tahun, meskipun sejumlah tantangan masih mengadang.
Bagikan A- A+ Bisnis.com, JAKARTA -- Berakhirnya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat menjadi katalis positif bagi industri makanan dan minuman pada momen Tahun Baru 2023. Peluang untuk meraup cuan pun diramal terbuka sepanjang kuartal I/2023.
Namun, ramalan tersebut dinilai bisa terjadi dengan kondisi tertentu. Terutama, sinkronisasi di sisi rantai pasokan dari hulu ke hilir sehingga aktivitas produksi bisa berlangsung dengan lancar. Tidak adanya koordinasi yang baik antara pelaku rantai pasok tersebut dinilai memaksa para produsen mamin mencari jalan yang paling singkat untuk mengamankan stok, yakni importasi.
Gloria mengungkapkan sisa stok raw sugar rafinasi dari awal sampai dengan akhir Desember 2022 hanya mencapai 30.000 ton untuk memenuhi kebutuhan pasar domestik.