Propam meminta masyarakat tidak ragu melapor jika mendapati polisi nakal.
REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG -- Profesi dan Pengamanan Polda Jawa Tengah mempersilakan masyarakat mengadukan permasalahan terkait dengan oknum polisi maupun pelayanan kepolisian melalui layanan telepon maupun Whatsapp. Kabid Propam Polda Jawa Tengah Kombes Mukiya mengatakan, layanan tersebut merupakan salah satu upaya untuk memudahkan masyarakat mengadu.
"Layanan pengaduan Propam Presisi melalui nomor telepon 844 9329 atau Whatsapp di nomor Whatsapp 0813 8663 3046," katanya dalam siaran pers di Semarang, Rabu . Baca Juga Mukiya meminta masyarakat tidak ragu melapor jika mendapati polisi nakal atau permasalahan dalam layanan kepolisian. Sejak diluncurkan pada Januari 2022, Mukiya menyebut respons masyarakat terhadap layanan tersebut cukup baik.
Menurut dia, terdapat sekitar 80 aduan yang masuk melalui dua saluran layanan tersebut. Dari sekian banyak aduan yang masuk, sebagian besar ingin berkonsultasi tentang mekanisme pelaporan oknum polisi yang diduga melakukan pelanggaran. Ia menjamin kerahasiaan identitas pelapor sebagai bentuk komitmen untuk memberikan layanan terbaik bagi masyarakat. Ia menambahkan, layanan pengaduan ini juga dapat dilakukan melalui aplikasi Propam Presisi yang bisa diunduh pada telepon pintar. Aplikasi tersebut, kata dia, akan semakin memudahkan masyarakat berkonsultasi maupun mengadu.
Deutschland Neuesten Nachrichten, Deutschland Schlagzeilen
Similar News:Sie können auch ähnliche Nachrichten wie diese lesen, die wir aus anderen Nachrichtenquellen gesammelt haben.
Operasi Keselamatan Berlalu Lintas, Polda Jateng Kerahkan 2.577 PersonelMulai 1 Maret sampai 14 Maret 2022, Polda Jawa Tengah menggelar Operasi Keselamatan Berlalu Lintas Candi 2022 dengan sasaran seluruh pengguna kendaraan bermotor
Weiterlesen »
Polri Tidak Akan Libatkan Propam Untuk Periksa Penyidik Yang Tetapkan Nurhayati TersangkaPolri tidak akan melibatkan Propam untuk memeriksa penyidik yang menetapkan Kepala Urusan (Kaur) Desa Citemu Nurhayati sebagai tersangka dugaan korupsi dana desa. Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol. Dedi Prasetyo mengatakan bahwa Polri dan kejaksaan fokus menuntaskan perkara Nurhayanti dengan menghentikan penuntutan terhadapnya pada hari ini juga.
Weiterlesen »
ICW Desak Propam Polri Panggil Penyidik Polres Cirebon yang Tetapkan Tersangka NurhayatiICW mendesak Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) Polri segera memanggil dan memeriksa penyidik Polres Cirebon yang menetapkan tersangka Nurhayati.
Weiterlesen »
ICW Minta Propam Periksa Polisi yang Tetapkan Nurhayati TersangkaICW meminta Divisi Profesi dan Pengamanan Polri memeriksa penyidik Kepolisian Resor Cirebon yang menetapkan Nurhayati menjadi tersangka. TempoNasional
Weiterlesen »
Penyidik yang Tetapkan Nurhayati Jadi Tersangka Korupsi Tak Diperiksa PropamGelar perkara Bareskrim Polri menunjukan ada ketidakcermatan penyidikan dalam menafsirkan peristiwa hukum, sehingga Nurhayati dijadikan tersangka.
Weiterlesen »
Update Gempa Pasaman, Polda Sumbar: Situasi Kondusif, Aktivitas Masyarakat Mulai Normal - Pikiran-Rakyat.comGempa bumi telah melanda Kabupaten Pasaman Barat dan Kabupaten Pasaman pada Jumat, 25 Februari 2022 lalu
Weiterlesen »